Dua Karakter Asli Anime King’s Raid Diperlihatkan

-

Anime King’s Raid : Ishi no Tsugumono-tachi hasil adaptasi dari Game Smartphone King’s Raid besutan Vespa dari Korea Selatan ungkap karakter asli animenya. Karakter asli animenya adalah dua orang Dark Elf yang merupakan saudara kandung yang diperankan oleh Ryota Suzuki dan Yoshino Nanjo. Berikut karakternya !

Ryota Suzuki sebagai Rihito

Yoshino Nanjo sebagai Lupine

Para pemeran yang kembali dari game untuk anime ini adalah :
Kaito Ishikawa sebagai Kasel
Ai Kakuma sebagai Frey
Ari Ozawa sebagai Cleo
Kengo Kawanishi sebagai Roi

Penayangan perdana anime direncanakan pada Fall 2020 dan bakal membawakan kisah yang baru.

Mengisahkan sang Raja terdahulu bernama Raja Kairu dari Overlia yang berhasil mengalahkan raja Iblis Angumundo. Kehidupan di dunia yang dipenuhi dengan pedang dan sihir ini kembali damai setelah dikalahkannya sang raja iblis. Kali ini Kasel yang menjadi pemimpin kerajaan nan damai itu. Namun tak disangka kedamaian itu berubah ketika sebuah info mengatakan bahwa iblis kembali muncul di wilayahnya. Maka Kasel pun mulai bergerak dengan didampingi rekan-rekannya yang hebat untuk mengalahkan iblis-iblis tersebut. Kasel pun memulai petualangannya setelah menjadi prajurit pilihan dari Pedang Suci Aea.

Berikut para staff animenya !
Sutradara : Makoto Hoshino
Sutradara animasi : Tatsuya Arai
Skrip Seri : Megumi Shimizu
Desainer karakter : Tatsuya Arai
Desainer monster : Yu Yoshiyama
Sutradara seni : Shigem Ikeda dan Yukiko Maruyama
Color key artist : Makiko Kojima
Sutradara fotografi : Takeshi Hirooka
Editor : Naoki Watanabe
Komposisi musi : Masahiro Tokuda
Sound Director : Takatoshi Hamano

JANGAN LUPA SUBSCRIBE CHANNEL YOUTUBE KAMI YA!